Rutan Maninjau Lakukan Sosialisasi Pengurusan PB,CB dan Hak-Hak Lainnya Gratis kepada Warga Binaan

Maninjau, (1/11) - Rutan Kelas IIB Maninjau lakukan sosialisasi yang bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada warga binaan tentang pengurusan pembebasan bersyarat (PB), cuti bersyarat (CB) dan Hak - Hak Lainnya secara gratis tanpa dipungut biaya. Hal ini bertujuan untuk memberikan kepastian informasi kepada warga binaan agar tidak timbul rasa ragu dalam melakukan pengajuan haknya.

Kasubsi Pelayanan Tahanan, Nofriadi, menjelaskan bahwa sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya mereka untuk membantu warga binaan memahami proses PB dan CB serta hak-hak mereka. "Kami ingin memastikan bahwa warga binaan memiliki akses penuh ke program pembebasan bersyarat dan cuti bersyarat serta hak-hak lainnya, dan tidak ada biaya yang harus mereka keluarkan untuk mengurusnya," ujarnya.

Program sosialisasi ini melibatkan Ka. KPR, Eri Muliadi, Kasubsi Pengelolaan, Hendra Yuneldi. Dalam sesi-sesi ini, warga binaan diberikan penjelasan lengkap tentang persyaratan dan prosedur pengurusan PB dan CB. Mereka juga diberikan informasi tentang hak-hak mereka, termasuk hak mendapatkan akses ke layanan hukum secara gratis.

Seperti yang tertuang didalam Undang-undang (UU) 22 tahun 2022, dimana Persyaratan tertentu yang harus dipenuhi oleh WBP agar bisa mendapatkan hak bersyaratnya adalah dengan berkelakuan baik, aktif mengikuti program pembinaan dan telah menunjukkan penurunan tingkat risiko

Dengan kegiatan seperti ini, Rutan Maninjau berharap tidak akan ada lagi salah paham atau informasi menyimpang mengenai pelayanan hak warga binaan. Program sosialisasi ini menjadi langkah positif dalam mendukung rehabilitasi dan pemulihan warga binaan di Rutan Maninjau.WhatsApp Image 2023 11 01 at 13.00.13

RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB MANINJAU 

KANTOR WILAYAH KEMENUKHAM SUMATERA BARAT

Jl.Muaro Pisang Maninjau, Kec. Tj. Raya, Kabupaten Agam, Sumatera Barat 26471

Email Kehumasan
rtn.maninjau@kemenkumham.go.id

Email Aduan
rtn.maninjau@kemenkumham.go.id (edit)

 

Hari ini73
Kemarin53
Minggu ini282
Bulan ini218
Total 25455

05-05-2024